Cara merawat baterai laptop

Laptop merupakan perangkat fleksibel yang sekarang menjadi alternatif untuk mengerjakan hal-hal yang membutuhkan kerja komputer misalnya browsing, chatting, mengerjakan tugas, sampai main game anda dapat melakukannya di mana saja. Bentuknya yang simple dan fleksibel membuat mudah dibawa kemana-mana. Tapi masalahnya daya tahan baterai yang tidak tahan lama. Rata-rata 5 jam untuk sekali pemakaian sampai baterai benar-benar habis, untuk itu anda harus pintar-pintar untuk menjaga baterai laptop anda tetap prima. Berikut saya jelaskan beberapa tips dan trik menjaga baterai laptop anda tetap prima.

  • Jangan menggunakan laptop saat baterai di charger
  • Simpan laptop/ baterai di tempat yang sirkulasi udaranya cukup. Jangan simpan di kasur atau sofa karena saat mengeluarkan panas, panasnya tidak bisa keluar. simpanlah di meja atau lainya
  • Jika laptop tidak di gunakan dalam jangka waktu yang lama, maka copotlah baterainya lalu simpan ditempat yang kering dan sejuk. bila perlu gunakan silica gell untuk mencegah kelembapan.
  • Pakailah laptop sampai baterai tersisa kira-kira 10-15 % lalu charge sampai penuh. Ini akan menggerakkan sel-sel yang ada di baterai sehingga menjadi lebih prima. Cara ini bisa anda lakukan 4 minggu sekali.
  • Jangan sampai terkena air karena bila kering jamur dan korosi akan merusak isi baterai tersebut
  • Jangan sampai terbentur atau terjatuh
  • Pakailah baterai dan charger yang original, biasanya akan lebih awet.
  • Settinglah power management pada control panel. Brihteness 50 % , jangan gunakan screen saver dan pilih opsi power saver
  • Tegangan listrik harus stabil, jika anda menggunakan laptop tanpa baterai usahakan menggunakan stabilizer untuk menstabilkan tegangan dan UPS, jadi apabila tiba-tiba listrik mati laptop kita tetap bekerja.
  • Lakukan defrag secara berkala, secara tidak disadari cara ini akan meringankan proses kerja laptop kita
  • Kurangi perangkat eksternal, jika ada perangkat eksternal yang terpasang seperti mouse, flasdisk, wifi dll. jika tidak digunakan nonaktifkanlah karena akan membuat baterai anda cepat habis.
  • Kurangi kualitas grafis, ini dapat menghemat baterai agar tidak cepat habis
  • Bersihkan kontak metal baterai anda dengan kain yang dibasahi alkohol, ini dapat membuat transfer daya dari baterai anda menjadi lebih optimal
  • Gunakan mode hibernate jangan standby, karena penyimpanan energi lebih banyak pada mode hibernate dibanding stand by
    Nah, mungkin itu saja yang dapat saya sampaikan, semoga bermanfaat !.

    | Free Bussines? |

    0 komentar:

    Template by : Agus Diantoro www.megatrik.blogspot.com